Kolaborasi PKM: Program Peningkatan Kemampuan Guru Dalam Publikasi Ilmiah Jurnal Nasional

Edhy Sutanta, Catur Iswahyudi, Suwanto Raharjo, Toto Rusianto, Ema Utami, Eko Darmanto

Abstract


Jenjang kepangkatan merupakan salah satu parameter profesionalitas seorang Guru, sehingga Guru dituntut untuk terus menaikkan jenjang kepangkatannya. Namun, umumnya Guru mengalami permasalahan untuk mengajukan kenaikan jenjang kepangkatannya, dikarenakan minimnya publikasi ilmiah. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini dilaksanakan untuk mengatasi permasalahan tersebut dengan cara meningkatkan kemampuan Guru agar mampu menyusun naskah publikasi ilmiah pada jurnal nasional. Kegiatan PkM ini dilakukan melalui kolaborasi tiga Perguruan Tinggi, yaitu IST AKPRIND Yogyakarta, Universitas AMIKOM Yogyakarta, dan Universitas Muria Kudus. Kegiatan ini merupakan pelaksanaan tahap pertama dari tiga tahap yang direncanakan. PkM ini dilaksanakan di SMK N 2 Magelang dengan durasi waktu 130 jam dan peserta sebanyak 31 orang dari. Langkah-langkah yang dilakukan meliputi: pengurusan perijinan dan survei, pengumpulan data, analisis kebutuhan mitra, penyusunan rencana program dan kegiatan, penyusunan dan penandatangan naskah MOU dan MOA para pihak, penyusunan modul kegiatan, pelaksanaan kegiatan, evaluasi pelaksanaan kegiatan, dan diakhiri dengan penyusunan laporan kegiatan. Berdasarkan hasil evaluasi pelaksanaan kegiatan ini disimpulkan bahwa materi PkM sesuai kebutuhan peserta, strategi kolaborasi lintas institusi Perguruan Tinggi memungkinkan setiap Pelaksana melaksanakan tugas sebaik-baiknya. Strategi kolaborasi PkM memerlukan koordinasi, pembagian tugas, dan penjadwalan yang baik agar pelaksanaannya berjalan dengan baik dan lancar sesuai program yang dirancang sehingga dapat mencapai tujuan yang ditetapkan. Pelaksanaan PkM ini masih perlu dilanjutkan untuk merealisasikan 2 tahap kegiatan yang telah dirancang secara berkelanjutan sehingga luaran kegiatan yang ditetapkan dapat dicapai.


Keywords


Jurnal nasional, Kolaborasi PkM, Pendampingan Guru, Publikasi Ilmiah.

Full Text:

References


Tim Jurnalistik SMK Negeri 2 Magelang. "Tawarkan Bantuan Kepada Guru yang Mengalami Kesulitan." https://smkn2mgl.sch.id/read/149/tawarkan-bantuan-kepada-guru-yang-mengalami-kesulitan (diakses: 01 Mei 2020).

SMK Negeri 2 Magelang. "Identitas Sekolah SMK N 2 Magelang." https://smkn2mgl. sch.id/read/2/identitas-sekolah (diakses: 01 Mei 2020).

Direktorat Jenderal Guru & Tenaga Kependidikan Kemendikbud RI. (2019) Pedoman Kegiatan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan dan Angka Kreditnya.

W. Admodjo. “Haruskah Guru Membuat Penelitian Demi Naik Pangkat?.” https://www.kompasiana.com/widiadmaja4326/5db8df5ad541df79d74a94d2/keharusan-melakukan-penelitian-relefankah-bagi-guru (diakses: 01 Mei 2020).

LPMP Jawa Timur. “Seharusnya Mengurus Kenaikan Pangkat Guru Itu Mudah”. https://lpmpjatim.kemdikbud.go.id/site/detailpost/seharusnya-mengurus-kenaikan-pangkat-guru-itu-mudah (diakses: 01 Maret 2020).

Istamaji. "Problem Kenaikan Pangkat Guru." https://lampung.kemenag.go.id/files/lampung /file/file/ARTIKEL/fhsx1429244551.pdf (diakses: 01 Maret 2020).

M. Hanafi. "Mengapa Guru Sulit Memenuhi Angka Kredit Untuk Naik Pangkat ?," http://bkppd.magelangkab.go.id/home/detail/mengapa-guru-sulit-memenuhi-angka-kredit-untuk-naik-pangkat-/81 (diakses: 01 Maret 2020).

R. Oktaviyanthi dan R. N. Agus. (2017) Upaya Meingkatkan Motivasi Guru Matematika dalam Melakukan Publikasi Ilmiah Kematematikaan.

K. Qamar dan Y. Ardian, "Workshop Penulisan karya Tulis Ilmiah pada MGMP Matematika SMK Malang," JAST : Jurnal Aplikasi Sains dan Teknologi, vol. 2, p. 6, 2017, doi: 10.33366/jast.v1i2.824.

E. Setiawati, Salamah, dan Tarto, "Workshop Penyusunan Proposal Penelitian Tindakan Kelas dan Artikel Ilmiah pada Guru BK SMA/MA di Kabupaten Bantul," DHARMA BAKTI, vol. 1, no. 1, hal. 11, 2018. [Online]. https://ejournal.akprind.ac.id/index.php/dharma/ article/view/292.

J. Syahri, R. Hilma, H. Nasution, Prasetya, R. Syafri, S. Siregar, Nurlaili, "Pelatihan Pembuatan Publikasi Ilmiah Guru-guru SMA N 2 Tambang Kabupaten Kampar," Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI, vol. 2, hal. 43-49, 2018, doi: 10.37859/jpumri. v2i1.689.

K. Dwiningsih, Tukiran, dan I. Sanjaya, "Peningkatan Kualitas Publikasi Ilmiah dan Penelitian Bagi Guru SMA Melalui Pelatihan Pemanfaatan Software Zotero," Jurnal ABDI, vol. 4, hal. 85, 2019, doi: 10.26740/ja.v4n2.p85-90.

Wiharto, S. Fatimah, dan E. Suryani, "Pendampingan Guru SMA Kabupaten Klaten dalam Rangka Publikasi Ilmiah dengan E-Balada," Jurnal Pemberdayaan: Publikasi Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat, vol. 3, hal. 185, 2019, doi: 10.12928/jp.v3i2.942.

R. Hilma, Prasetya, H. Nasution, R. Syafri, F. Perdana, J. Syahri, S. Siregar, "Pelatihan, Pembimbingan PTK dan Publikasi Ilmiah Guru-guru SMA Negeri 7 Pekanbaru," Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI, vol. 3, hal. 46-51, 2019, doi: 10.37859/jpumri.v3i1.1124.

Prayekti, "Pelatihan Penulisan Makalah Publikasi Ilmiah Bagi Guru SMA di Tangerang," Prosiding Konferensi Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat dan Corporate Social Responsibility (PKM-CSR), vol. 2, hal. 945-957, 2019, doi: 10.37695/pkmcsr.v2i0.555.

Y. Putra dan A. Saputra, "Workshop Publikasi Artikel Ilmiah dalam Jurnal Nasional Guru SMP Pangkalpinang," JPMB : Jurnal Pemberdayaan Masyarakat Berkarakter, vol. 2, hal. 207-215, 2019, doi: 10.36765/jpmb.v2i2.16.

R. Rusdarti, A. Slamet, dan S. Prajanti, "Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan dalam Pembuatan Publikasi Ilmiah Melalui Workshop dan Pendampingan Bagi Guru SMA Kota Semarang," Rekayasa, vol. 16, hal. 271-280, 2019, doi: 10.15294/rekayasa.v16i2.17562.

A. Dzikrullah, A. Fauzan, dan N. Asriny, "Upaya Peningkatan Kualitas Karya Ilmiah Guru (Studi Kasus di Lingkungan MTS YAPI Pakem)," E-Dimas: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat, vol. 11, p. 119, 2020, doi: 10.26877/e-dimas.v11i1.4163.

Dairoh, S. Wiyono, dan N. Renaningtias, "Pengembangan Keterampilan dan Kemampuan Guru SMKN 2 Kota Tegal dalam Melakukan Penelitian dan Pembuatan Karya Ilmiah," Jurnal Abdimas PHB, vol. 3, no. 1, hal. 63-71, 2020.

LPPM IST AKPRIND Yogyakarta, Panduan Pelaksanaan Pengabdian kepada Masyarakat. 2017.

HUMAS IST AKPRIND Yogyakarta. "Kolaborasi Tiga Kampus Selenggarakan Kegiatan Diklat Peningkatan Kapasitas & Kemampuan Guru SMK Negeri 2 Magelang." https://akprind.ac.id/kolaborasi-tiga-kampus-selenggarakan-kegiatan-diklat-peningkatan-kapasitas -dan-kemampuan-guru-smk-negeri-2-magelang/ (diakses: 1 Mei 2020).

E. Utami. (2019) Kekuatan Kolaborasi. Harian Republika. 29 November 2019.

HUMAS IST AKPRIND Yogyakarta. (2019) IST AKPRIND Bersama 2 PT Lain Kembangkan Program PkM Baru. Harian Kedaulatan Rakyat. 5 Desember 2019.




DOI: https://doi.org/10.30591/japhb.v4i2.2163

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Tim Redaksi Jurnal Abdimas PHB : Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstorming

Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
Politeknik Harapan Bersama Tegal
Jl. Mataram No.09 Pesurungan Lor Kota Tegal

Email :
abdimas@poltektegal.ac.id

   

Copyright: Jurnal Abdimas PHB : Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstorming p-ISSN:2598-9030 e-ISSN:2614-056X 

 

Flag Counter

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View My Stats