Sosialisasi Manajemen Penggunaan Dana Desa Dalam Bidang Pemberdayaan Masyarakat di Desa Lorok Kabupaten Ogan Ilir

Faisal Nomaini, Erlisa Saraswati, Sofyan Effendi

Abstract


Dana Desa merupakan salah satu bentuk keuangan desa yang dialokasikan oleh pemerintah pusat kepada pemerintah desa secara otonom. Alokasi dana desa sangat terbatas dan mempertimbangkan faktor-faktor tertentu dalam pemberiannnya.  Oleh karena itu, diperlukan strategi dan sasaran yang tepat dalam penggunaannya agar dana tersebut dapat membawa kemajuan bagi desa tersebut menjadi desa mandiri, yakni desa dengan tingkat kesejahteraan masyarakat tinggi dengan tingkat kemiskinan yang rendah. Desa Lorok, Kabupaten Ogan Ilir Provinsi Sumatera Selatan merupakan lokasi yang dipilih untuk melakukan kegiatan pengabdian masyarakat mengenai manajemen penggunaan dana desa ini. Ttujuan kegiatan ini untuk memberi edukasi mengenai manajemen penggunaan dana desa pada bidang pemberdayaan masyarakat yang menjadi salah satu bidang prioritas dalam penggunaan Dana Desa.   Pelaksanaan kegiatan dilakukan melalui penyuluhan dengan khalayak sasaran utama yaitu unsur pemerintah desa yang terdiri dari Badan Permusyawaratan Desa, Perangkat Desa, dan organisasi dalam lingkup pemerintahan desa. Respon yang diberikan oleh peserta kegiatan juga sangat baik pada saat kegiatan berlangsung. Kondisi ini diharapkan akan berimplikasi pada bertambahnya pemahaman khalayak sasaran khususnya unsur-unsur pemerintahan Desa Lorok dalam upaya mencapai status Desa Lorok menjadi salah satu Desa Mandiri (Sembada) di Kabupaten Ogan Ilir.


Keywords


Masyarakat, Manajemen, Dana Desa, Pemberdayaan, Pengabdian.

Full Text:

References


Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa. 2014. Jakarta: Pemerintah Republik Indonesia.

Peraturan Kementrian Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 113 Tahun 2014 Tentang Pengelolaan Keuangan Desa. 2014. Jakarta: Kementrian Dalam Negeri Republik Indonesia.

Peraturan Pemerintah Reoublik Indonesia Nomor 60 Tahun 2014 tentang Dana Desa yang Bersumber Dari Anggaran Pendapatan Dan Belanja Negara. 2014. Jakarta: Pemerintah Republik Indonesia.

Peraturan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, Dan Transmigrasi Republik Indonesia Nomor 16 Tahun 2018 Tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2019.2019. Jakarta: Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, Dan Transmigrasi Republik Indonesia

Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal Dan Transmigrasi. 2020. Rencana Strategis Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi 2020 -2024. Retrieved from: https://www.kemendesa.go.id/berita/assets/files/RANCANGAN_RENSTRA_2020-2024.pdf.

Solihin, Ismail. 2012. Pengantar Manajemen. Erlangga: Jakarta.

Deputi Bidang Pengawasan Penyelenggaraan Keuangan Daerah. 2015. “Desaku ...” Petunjuk Pelaksanaan Bimbingan & Konsultasi Pengelolaan Juklak Bimkon Pengelolaan Keuangan Desa

Kurniawan Boni. 2015. Desa Mandiri, Desa Membangun. Jakarta: Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, Dan Transmigrasi Republik Indonesia.

Asnudin, Andi. 2009. Pembangunan Infrastruktur Perdesaan Dengan PelibatanMasyarakat Setempat. Jurnal SMARTek, Vol.7: 4 November 2009.

Rabb, Ahmad Dzauqy Abdur, and Mustakim Muchlis. 2016. “Implementasi Kebijakan Dana Desa Berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 93 Tahun 2015 Pada Kecamatan Ganra Kabupaten Soppeng.” Akuntansi Peradaban 2(1): 22–43. http://journal.uinalauddin.ac.id/index.php/jiap/article/view/3016/2868.




DOI: https://doi.org/10.30591/japhb.v4i2.2269

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Tim Redaksi Jurnal Abdimas PHB : Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstorming

Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
Politeknik Harapan Bersama Tegal
Jl. Mataram No.09 Pesurungan Lor Kota Tegal

Email :
abdimas@poltektegal.ac.id

   

Copyright: Jurnal Abdimas PHB : Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstorming p-ISSN:2598-9030 e-ISSN:2614-056X 

 

Flag Counter

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View My Stats